Rencana kegiatan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung, Jumat 14 Oktober 2022 sebagai berikut :
1. Pukul 08.00 WIB.
Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Jabatan Pimpinan Tinggi dan Jabatan Administrasi di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung di Plaza Balai Kota.
Dihadiri Ketua DPRD H. Tedy Rusmawan, AT, MM dan Ketua Komisi A DPRD Kota Bandung, H. Rizal Khairul, SIP, M.Si.
2. Pukul 09.00 WIB.
Rapat Kerja Komisi D Lanjutan terkait Penanggulangan Dampak Sosial Program Citarum Harum bersama Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kepala Bappelitbang, Kepala BPKA, Kadinsos, Kadisdik, Kadisdukcapil, Camat Batununggal, Camat Antapani, Camat arcamanik, Camat Bojongloa Kidul dan Camat Astana Anyar di Ruang Rapat Komisi D.
Dihadiri Pimpinan dan Anggota Komisi D DPRD Kota Bandung
3. Pukul 13.30 WIB.
Rapat Kerja Badan Anggaran terkait Pembahasan APBD Tahun Anggaran 2023 bersama TAPD, Dispusip, DPPKB, DP3A, Disdukcapil dan BKAD di Ruang Rapat Bamus.
Dihadiri Pimpinan dan Anggota Badan Anggaran DPRD Kota Bandung.*
Agenda Tamu Kunjungan Kerja
1. Kunjungan kerja dari DPRD Kab. Penajam Paser Utara (Pansus II) terkait Raperda Penyandang Disabilitas.
2. Kunjungan kerja dari DPRD Kota Parepare (Komisi III) terkait Pembangunan Ekonomi Masyarakat.
3. Kunjungan kerja dari DPRD Kota Pekanbaru (Sekretariat) terkait Tupoksi Bagian Persidangan dan Perundang-undangan.
4. Kunjungan kerja dari DPRD Kab. Sintang (Sekretariat) terkait Raperda Inisiatif DPRD.
5. Kunjungan kerja dari DPRD Kab. Bogor (Komisi II dan III) terkait Pembangunan Infrastruktur dan PAD.
6, Kunjungan kerja dari DPRD Kab. Garut (Pansus I) terkait Raperda Tentang Toleransi Kehidupan Bermasyarakat.**